Parkir Paralel Hyundai Creta & Stargazer

Ketika sedang bepergian, terkadang mobil harus diparkir secara paralel dan terpaksa menghalangi mobil lain, apalagi pada area tertentu, misalnya mall yang sedang ramai pengunjung. Jika demikian, mobil harus dibiarkan pada posisi Netral dan rem tangan dilepas agar bisa didorong ketika dibutuhkan. Pada Hyundai Creta atau Stargazer, ada prosedur yang sebenarnya ada di buku panduan kendaraan. Namun untuk mempermudah, ayo kita bahas cara-caranya agar Hyundai Creta atau Stargazer bisa dimatikan mesinnya dengan kondisi netral dan rem tangan tidak aktif. Yang harus dilakukan terlebih dahulu ketika kendaraan masih dalam kondisi mesin menyala adalah sebagai berikut :

  1. Pindahkan transmisi ke P
  2. Nonaktifkan Auto-Hold.
  3. Nonaktifkan Electric Parking Brake.
  4. Matikan AC.
  5. Matikan mesin.
  6. Saat mesin sudah mati, injak pedal rem bersamaan dengan memindahkan tuas transmisi dari P ke N. Perlu diingat, mobil hanya memberikan jangka waktu 3 menit untuk melakukan proses pemindahan tuas transmisi.

Jika sudah, maka Hyundai Creta atau Stargazer sudah bisa didorong tanpa kendala. Hal ini penting dilakukan karena jika dipaksa didorong pada posisi gigi P dan rem tangan aktif, bisa menyebabkan kerusakan.

Selamat mencoba!

Ingat Hyundai, Ingat Stefanie GOWA 🙂

Write a comment