New Hyundai Stargazer Active 2023
Hyundai Stargazer saat ini megeluarkan fitur terbaru dari varian type Active di tahun 2023 ini, meskipun type Active merupakan type paling standart dibandingkan type Stargazer yang lainnya namun Stargazer Active terbaru ini mempunyai tampilan paling unik apalagi tampilan warnanya kontras seperti putih atau merah menciptakan kesan “Korean domestic market look” di tambah lagi dengan tampilan velg baru dimana sebelumnya Hyundai Stargazer Active ini memakai velg kaleng 15inc dan sekarang telah diganti menggunakan velg Aloy Wheel 16inc five spook dengan konfigurasi ban 20555 ring 16 yang menciptakan kesan sporty.
Perubahan lain yang di sematkan pada Hyundai Stargazer type Active varian terbaru ini yaitu pada tampilan Head Unit dengan sistem infotainment Wireless Apple Car Play maupun Wireless Android Auto touchscreen 8.5inc sehingga memudahkan konektivitas handphone penggunanya dengan mobil tersebut apalagi ada tombol pengaturan di bagian stir (Audio Remote Control). Hyundai Stargazer Active varian terbaru ini meskipun AC nya masih pakai knop putar tapi sekarang telah menggunakan AC double Blower tidak seperti generasi Stargazer Active generasi sebelumnya yang memakai sistem sirkulator. Jadi dengan AC yang sudah double blower kabin terasa lebih adem dan nyaman untuk penumpangnya khususnya untuk penumpang pada baris ke 3.
Meskipun ada beberapa tambahan fitur, namun Hyundai Stargazer type Active varian terbaru masih memakai harga lama tanpa adanya kenaikan, dibanderol dengan harga berkisar antara 247jt untuk varian transmisi MT hingga 260jt untuk varian transmisi IVT sehingga membuat mobil ini Value For Money banget. Karena varian termurah dari Hyundai Stargazer, maka wajar jika jok yang dipakai masih menggunakan jok fabrik serta belum ada Smart Entry, lampu juga masih full halogen dan tidak ada wiper belakang. Masih seperti varian sebelumnya, Hyundai Stargazer Active generasi terbaru ini mempunyai handle pintu tampilan sewarna body, instrument cluster analog dengan MID 3.5inc monokrom, tampilan garis krom di kap depan sebagai pengganti LED, mesin juga masih sama memakai model Smart Stream 4 Cyllinder 1.500Cc dengan 16 katup air intake yang mampu menghasilkan tenaga 115HP dengan torsi 144NM dengan pilihan transmisi 6 percepatan MT dan transmisi matic IVT penggerak roda depan. Keunggulan lain dari Hyundai Stargazer Active varian terbaru ini untuk sistem pengereman sudah di lengkapi ABS (Antilock Brake Sistem)
Untuk pembelian Hyundai Stargazer Active varian terbaru akan mendapatkan Hyundai Owner Assurance Program yang terdiri dari 5 poin, yaitu:
- Customer Protection Program, Jaminan biaya perawatan bagi pengendara dan penumpang Stargazer apabila mengalami kecelakaan. Program ini berlaku selama 1 tahun setelah mobil di kirim.
- Payment Protection Program, Jaminan pelunasan pembiayaan selama masa tenor bagi pemilik Stargazer apabila mengalami kecelakaan. Program ini juga berlaku selama 1 tahun setelah mobil di kirim, khususnya pembiayaan melalui Hyundai Finance.
- New Stargazer Replacement Guarantee, Jaminan penggantian mobil baru dengan stype, warna dan spesifikasi yang sama jika mobil Stargazer mengalami kerusakan minimal 75%. Program ini juga berlaku selama 1 tahun setelah mobil di kirim.
- Resale Value Guarantee, Hyundai menjamin harga jual kembali mobil Stargazer Customer senilai 70% dari harga pembelian apabila Customer hendak melakukan trade in dengan mobil Hyundai apapun. Program ini berlaku setelah di tahun ke 3 kepemilikan mobil.
- Tire Protection Program, Jaminan penggantian ban apabila ban sudah mengalami kerusakan 70% dalam pemakaian kurang dari 1 tahun. Program ini berlaku dengan syarat bahwa kerusakan ban bukan karena kesalahan pemakaian.
Tambahan lain yang di dapatkan Customer untuk pembelian Hyundai Stargazer Active varian terbaru ini akan mendapatkan garansi 3 tahun atau 100ribu kilometer yang bisa diperpanjang selama 1 tahun, customer juga akan mendapatkan gratis spare part selama 3 tahun atau 60ribu kilometer dan bisa diperpanjang hingga 1 tahun, mendapatkan gratis biaya perawatan selama 3 tahun atau setara 70ribu kilometer.
Hyundai Stargazer sudah dilengkapi dengan fitur Bluelink Connectivity, yaitu teknologi konektivitas berdasarkan platform yang memudahkan pengecekan informasi penting tentang mobil. Bluelink Connectivity terhubung dengan Call Center Hyundai selama 7×24 jam saat terjadi kondisi darurat untuk segera memberikan bantuan.